Changes you made here will not be reflected in actual website. Please go to app.phrase.com to edit the key.

Terbaru di SleekFlow: balasan komentar otomatis yang efektif di Facebook dan Instagram

Balas Komentar Otomatis di Instagram dan Facebook

Pemasaran melalui saluran media sosial yang banyak digunakan, seperti Facebook dan Instagram, bukanlah hal baru bagi bisnis pada masa sekarang. Media sosial dikenal dapat meningkatkan penjualan dan traffic website dengan membantu branding dan membangun loyalitas pelanggan. Terbukti berdasarkan hasil survei online statista pada tahun 2023, 51% responden memanfaatkan media sosial untuk berbelanja. Hal ini kemudian memunculkan pertanyaan tentang ukuran keberhasilan pemasaran melalui media sosial. Langkah apa yang harus diambil agar konsumen mengenal brand Anda di platform media sosial yang ramai?

Dengan terus bertransformasinya e-commerce, sekadar menggunakan metode tradisional dalam e-commerce tidaklah cukup bagi bisnis Anda. Sebagai bagian dari evolusi e-commerce, social commerce atau penjualan melalui media sosial terus berkembang dan menjadi semakin populer. Faktanya, lebih dari 50% konsumen melakukan pembelian setidaknya di satu platform media sosial.

Facebook and Instagram shops

Image by Instagram for Business

Facebook dan Instagram cukup cepat mengikuti tren dengan meluncurkan toko Facebook dan Instagram pada 2020. Kedua platform ini memperkenalkan tag produk, katalog, checkout langsung, dan masih banyak lagi untuk memberikan kemudahan berbelanja. Namun, agar konsumen mau mengunjungi toko media sosial Anda, apa yang perlu Anda lakukan untuk menarik perhatian mereka dan membuat brand Anda dikenal? Apakah ada cara untuk meningkatkan jumlah dan keterlibatan pengikut tanpa perlu menghabiskan banyak biaya untuk kampanye iklan berbayar?

Jawabannya ada.

Salah satunya adalah fungsi balasan otomatis atas komentar. Sebagai fitur yang dapat meningkatkan produktivitas tetapi sering diabaikan, balasan otomatis atas komentar sangatlah efektif untuk memperluas cakupan audiens dan mendorong keterlibatan mereka. Terkait erat dengan algoritme Instagram dan Facebook, balasan komentar menandakan keterlibatan yang positif karena fungsi ini membangun kesan dan jangkauan yang lebih organik saat unggahan menjadi populer. Dengan brand awareness seperti ini, kepercayaan konsumen pada bisnis Anda akan terbangun dan menguat. Hal ini akan mendorong konsumen untuk lebih banyak melakukan pembelian dan membagikan kisah brand Anda.

Bagaimana cara kerja balasan komentar otomatis di Facebook dan Instagram dengan SleekFlow?

Balas Komentar Pelanggan Otomatis

Saat seorang pengguna Facebook atau Instagram mengomentari unggahan Anda, mungkin Anda tak bisa segera membalasnya. Ini tak jarang terjadi. Namun, dengan semakin berkurangnya kesabaran pelanggan pada masa sekarang, Anda perlu mencari solusi. Inilah alasan mengapa Anda harus mulai mengotomatiskan balasan atas komentar pelanggan.

Mengotomatiskan balasan komentar merupakan hal yang sederhana dan mudah. Anda cuma perlu menyiapkan ketentuan dan teks balasan otomatis di SleekFlow, baik untuk satu maupun semua unggahan di akun Facebook dan Instagram Anda. Setelah itu, tiap kali seseorang memberi komentar, dia akan menerima balasan instan di bagian komentar dan/atau di inbox pesan.

Berikut skenario untuk mendapatkan gambaran yang lebih jelas:

Misalnya, Anda menjalankan bisnis makanan bayi. Anda memutuskan untuk meluncurkan kampanye giveaway sereal organik dengan meminta orang-orang untuk meninggalkan komentar. Karena Anda bisa mengirim komentar dan pesan langsung otomatis, tiap kali seseorang meninggalkan komentar, dia akan menerima balasan yang berbunyi:

“Terima kasih atas partisipasi Anda! Pesan Anda berhasil diterima.”

Balasan ini juga dapat diikuti dengan pesan langsung untuk mengumpulkan informasi pengguna, seperti nama, nomor telepon, dan alamat. Anda bisa menggunakan informasi ini untuk mengirim hadiah. Jadi, Anda tak perlu khawatir mengecewakan audiens yang berpartisipasi atau secara tidak sengaja mengabaikan pengikut Anda!

4 manfaat balasan komentar otomatis terbaru yang tak boleh Anda lewatkan

Tak diragukan lagi, balasan otomatis atas komentar sangat berguna bagi bisnis Anda. Jika fitur ini dimanfaatkan sepenuhnya, Anda dapat dengan mudah membuat pengikut Anda senang hanya dengan beberapa kali klik. Ini alasannya.

1. Balasan komentar otomatis mendorong keterlibatan organik

Peningkatan Engagement Instagram Organik

Image by Instagram for Business

Komentar yang diterima di Facebook dan Instagram mungkin terlihat kurang penting. Sehingga, Anda mungkin memilih untuk mengabaikan komentar pengguna lain atas unggahan Anda. Namun, menurut survei, sebagian besar pengguna hanya meninggalkan beberapa komentar dalam sebulan. Oleh karena itu, komentar mereka atas unggahan Anda menunjukkan ketertarikan mereka pada brand Anda.

Selain itu, jika pengikut Facebook dan Instagram Anda merasa didengarkan, lebih banyak orang akan terdorong untuk mengomentari unggahan Anda. Didukung oleh algoritme Facebook dan Instagram, peningkatan keterlibatan akan membuat konten Anda terlihat oleh lebih banyak pengguna. Hal ini akan membangun kesan dan memperluas jangkauan organik serta mengurangi anggaran iklan. Inilah asalan mengapa Anda perlu mempertahankan kesempatan untuk meningkatkan konversi, selain meningkatkan kinerja profil bisnis online Anda secara keseluruhan.

Di samping itu, jika seseorang memberi ulasan buruk atau keluhan di unggahan Anda, memberi mereka perhatian dapat memperbaiki citra bisnis Anda. Dengan mengapresiasi feedback, meski negatif, Anda kemungkinan besar dapat memulihkan situasi dan menarik kembali pelanggan yang tidak senang. Karena 89% pelanggan lebih mungkin menggunakan produk bisnis yang merespons semua ulasan online, brand dapat secara perlahan membangun komunitas online. Ini dapat dilakukan dengan balasan otomatis untuk menanggapi semua komentar dan ulasan di Facebook dan Instagram. Anda tak perlu menghabiskan banyak waktu untuk mengumpulkan lebih banyak calon pelanggan dan pelanggan tetap yang mendukung brand dan produk Anda. Dengan begitu, Anda akan memiliki lebih banyak waktu untuk urusan bisnis lainnya.

2. Memulai percakapan dengan mudah menggunakan kata kunci

Initiate conversation with keywords

Image by Facebook for Business

Jika orang-orang yang memberi komentar benar-benar calon pelanggan yang memenuhi syarat, apakah Anda akan membiarkan mereka pergi begitu saja hanya karena sebuah balasan komentar?

Tak perlu khawatir. Anda dapat berbuat lebih banyak dengan memulai percakapan dengan mereka menggunakan pemicu kata kunci. Misalnya, jika Anda ingin berterima kasih kepada mereka yang meninggalkan ulasan yang baik dengan memberikan kode promo, Anda dapat menetapkan “baik” atau “sayang” sebagai pemicu untuk memulai percakapan. Setelah itu, Anda dapat menulis pesan teks yang dipersonalisasi untuk mengapresiasi ulasan mereka dan melampirkan kode promo. Selanjutnya, tiap kali seseorang memberi ulasan yang baik di unggahan Facebook atau Instagram Anda, bisnis Anda akan secara otomatis mengirimkan pesan terima kasih yang mencantumkan kode promo kepada pengikut Anda. Hal ini tentu akan membantu membangun kepercayaan pelanggan pada bisnis Anda dan hubungan yang tahan lama. Apalagi, informasi pribadi mereka dapat disatukan untuk kampanye yang efektif dan tepat sasaran. Bayangkan seberapa banyak waktu yang dapat Anda hemat dan seberapa besar konversi yang dapat dihasilkan!

3. Bantuan instan untuk memenuhi harapan pelanggan

Membalas Pesan Instagram

Image by Instagram for Business

83% dari orang-orang yang memberi komentar mengharapkan tanggapan perusahaan dalam sehari atau kurang. Namun, meski 63% dari perusahaan membalas komentar pelanggan dalam 24 jam, hanya 32% yang puas dengan kecepatan tersebut. Ya, ini memang tidak masuk akal.

Dengan tingginya ekspektasi dan kurangnya kesabaran, pelanggan di dunia serbadigital pada masa sekarang perlu dilayani dengan efisien dan tepat. Untuk mendorong pembelian dan membangun kesetiaan pada brand, bisnis harus terlebih dulu memberi kesan terbaik dengan menawarkan bantuan sesegera mungkin saat dihubungi oleh pelanggan. Dengan menyiapkan tanggapan otomatis atas komentar mereka dan memulai pertukaran pesan langsung tiap kali mereka berusaha menghubungi brand Anda, Anda tidak hanya menjawab satu pertanyaan tersebut, tetapi juga merancang layanan brand yang komprehensif secara keseluruhan.

4. Pembayaran instan dari pembelanja melalui percakapan

Tautan Pembayaran SleekFlow

Jangan pernah cepat puas dengan fitur yang tersedia untuk penjualan melalui media sosial. Mengikuti perkembangan fungsi terbaru adalah kunci kesuksesan. Ketika sebagian besar platform masih mempelajari cara mempermudah penjelajahan produk oleh pelanggan di toko Facebook dan Instagram, Meta memperkenalkan Commerce Manager untuk checkout dan pembayaran langsung.

Di Commerce Manager, biaya penjualan 5% (atau US$0,40 jika harga barang US$8 atau lebih rendah) dikenakan untuk setiap paket yang dipesan dan dikirimkan, Namun, hal ini mungkin hanya tersedia di negara atau wilayah tertentu. Jadi, jika bisnis Anda tidak berada di salah satu negara terdaftar, saat pelanggan atau calon pelanggan mengunjungi toko Facebook atau Instagram Anda, mereka akan diarahkan ke website e-commerce Anda. Hal ini dapat menimbulkan kerepotan. Jika koneksi internet terputus atau waktu loading terlalu lama, Anda bisa mudah kehilangan pelanggan.

Agar tak kehilangan calon pelanggan yang berharga dari unggahan yang menawarkan pembelian langsung, Anda dapat membuat link pembayaran untuk checkout sekali klik di SleekFlow. Dengan link sederhana ini, Anda bisa dengan mudah menerima pembayaran seketika melalui percakapan. Biaya transaksi juga lebih rendah dari biaya penjualan yang dikenakan oleh Meta di Commerce Manager. Mulai dari pemberian komentar oleh pelanggan yang tertarik pada unggahan Anda hingga pemberian tanggapan oleh Anda dengan memulai percakapan dan menawarkan bantuan personal, proses yang mudah ini dapat memperbesar kesempatan Anda untuk mengubah pengikut media sosial menjadi pelanggan.

Siap untuk membuat bisnis anda berkembang dan lebih sukses?

Kembangkan bisnis anda lebih baik dan efisien dengan Sleekflow

Tips ekstra: cara efektif menyembunyikan komentar spam di Facebook dan Instagram

Spam di kolom komentar memang mengganggu. Menghapus dan melaporkan spam satu per satu secara terus-menerus memakan waktu. Namun, mengabaikannya juga bukan langkah yang bijak. Hal ini bisa menimbulkan kesan buruk bagi pelanggan setia Anda dan memengaruhi reputasi brand Anda, terutama jika komentar spam mengandung konten ofensif.

Jadi, apa yang perlu dilakukan?

Cara yang cepat dan lebih mudah untuk mengatasi persoalan ini adalah dengan filter komentar Facebook dan Instagram. Identifikasi kata-kata, simbol, atau emoji yang sering digunakan oleh pengirim spam (tetapi cobalah untuk tidak memasukkan sesuatu yang terlalu umum agar komentar pengikut setia Anda tidak disembunyikan secara tidak sengaja). Lalu, masukkan kata-kata atau simbol ke dalam pengaturan komentar lanjutan. Lihat instruksi untuk Facebook dan Instagram berikut:

  • Facebook

Klik foto Business Page Anda di pojok kanan atas dan buka “Pengaturan & Privasi”. Klik “Pengaturan” lagi dan pilih “Privasi” di menu sebelah kiri. Setelah itu, buka “Unggahan Publik” dan pilih “Sembunyikan komentar yang mengandung kata-kata tertentu di Halaman Anda” di bawah bagian “Moderasi”. Klik “Edit” dan ketik kata-kata yang diidentifikasi sebagai spam.

  • Instagram

Di aplikasi, buka “Pengaturan” > “Privasi” > “Kata Tersembunyi”. Di bawah bagian “Kata dan Frasa Pelanggan”, aktifkan “Sembunyikan Komentar”. Setelah itu, pilih “Kelola Daftar” dan masukkan kata-kata yang diidentifikasi sebagai spam.

Pelajari bagaimana Sybil Sleep Tech memaksimalkan jangkauan kampanye dengan SleekFlow.

SleekFlow: tools otomasi marketing Facebook dan Instagram

Otomasi SleekFlow

Marketing melalui Facebook dan Instagram lebih dari sekadar pengiriman balasan otomatis atas komentar. Di SleekFlow, kami menyertakan fitur automasi lainnya, seperti chatbot, pesan sambutan personal, pesan promosi yang terjadwal, kampanye drip, pengingat pemesanan, dan pengelompokan pelanggan untuk menyusun strategi yang komprehensif.

Misalnya, seorang pelanggan menerima pesan Facebook khusus dari toko e-commerce Anda, yang menjual pakaian. Pelanggan kemudian mengunjungi toko Instagram Anda untuk melihat-lihat beragam pakaian. Begitu menemukan baju yang menarik, pelanggan berkomentar “Ada diskon?” di unggahan Anda yang menawarkan pembelian langsung. Pengaturan automasi Anda di SleekFlow mengirim balasan instan “Terima kasih atas ketertarikan Anda!” di komentar serta kode promo melalui inbox.

Bagaimana cara membelinya?” demikian balasan pelanggan Anda.

Staf Anda cuma perlu membagikan link pembayaran kepada pelanggan dalam percakapan. Bukankah ini mengagumkan?

Sebagaimana digambarkan di atas, jika Anda bersedia meluangkan sedikit waktu untuk menyiapkan aturan automasi yang berbeda-beda untuk setiap situasi, tambahan tenaga kerja dapat dialokasikan untuk memperbesar basis pelanggan atau melayani klien dengan permintaan yang lebih sulit dipenuhi. Anda bahkan dapat mengirim tugas melayani percakapan dengan beragam pelanggan ke berbagai agen penjualan atau bantuan pelanggan!

Bacaan lebih lanjut: Kuasai Facebook Business Manager dalam 10 menit dan Starter kit lengkap untuk pemasaran Instagram

Kelola Facebook Lead Ads secara gratis di SleekFlow

Integrate Facebook Lead Ads for free

Satu lagi fitur bonus di SleekFlow adalah integrasi Facebook Lead Ads. Calon pelanggan Anda tak perlu repot mengisi formulir sehingga dapat menghemat waktu. Detail mereka akan terkumpul dengan mudah sehingga Anda dapat menghubungi pelanggan. Dengan SleekFlow, Anda tak perlu lagi memasukkan detail pelanggan secara manual. Detail pelanggan akan tersimpan secara otomatis dalam basis data pelanggan tiap kali calon pelanggan di Facebook datang. Karena ini gratis, kenapa tak mencobanya sekarang?

Pelajari lebih lanjut bagaimana Facebook Lead Ads dapat mengembangkan bisnis online Anda

Tentang ‘Terbaru di SleekFlow’

‘Terbaru di SleekFlow’ adalah seri yang memperkenalkan fitur terbaru SleekFlow yang dikembangkan berdasarkan feedback pelanggan. Baru mengenal SleekFlow? Coba gratis dengan melakukan pendaftaran untuk mendapatkan akun bisnis atau jadwalkan demo dan bicara dengan tim ahli kami untuk melihat bagaimana brand Anda dapat berkembang pesat dengan social commerce!

Ingin meminta fitur di SleekFlow? Ajukan ide Anda dengan mengisi formulir ini.

Jika Anda pelanggan SleekFlow, kami akan sangat menghargai ulasan Anda berdasarkan pengalaman sejauh ini!

Cek produk terbaru kami sebelumnya dalam integrasi Shopify X SleekFlow dan telusuri berbagai manfaatnya!

Rekomendasi untuk Anda

Kembangkan bisnis Anda bersama SleekFlow

Mulai sekarang dan tingkatkan cusomer engagement Anda. Gratis!